Universitas Sari Mulia Kota Banjarmasin akan memulai pembelajaran daring untuk semester ganjil TA 2020/2021 pada bulan Oktober 2020. Pelaksanaan pembelajaran daring perlu dipersiapkan dengan maksimal pada berbagai aspek yang penting diperhatikan. Salah satunya adalah kuota internet yang akan digunakan baik oleh mahasiswa maupun dosen.
Oleh sebab itu, UNISM turut terlibat pada Program Kemdikbud mengenai Penyaluran Bantuan Kuota Internet Bagi Mahasiswa dan Dosen.
Bantuan kuota internet seluler yang diberikan terdiri atas:
- Kuota Umum: Kuota yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi.
- Kuota Belajar: Kuota yang hanya dapat digunakan untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.
Rincian bantuan kuota data internet tahun 2020 bagi dosen dan mahasiswa dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yaitu 5 GB Kuota Umum dan 45 GB Kuota Belajar sehingga totalnya ada 50 GB/bulan. Bantuan ini berdurasi 4 Bulan yang tahap I dimulai dari bulan September 2020.
Daftar laman dan aplikasi pembelajaran yang dapat diakses menggunakan kuota belajar dapat dicek pada link Kemdikbud https://kuota-belajar.kemdikbud.go.id/
Semoga dengan adanya bantuan kuota internet belajar, maka pembelajaran daring semester ganjil Tahun Akademik 2020/2021 dapat dilaksanakan dengan lebih baik lagi dari semester sebelumnya.